Kamis, 16 Juni 2011

Pentingnya Belajar Bahasa Indonesia

Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang terdiri dari berbagai macam suku dan budaya. Hal ini tak terlepas dari letak geografis Indonesia yang memiliki banyak pulau yang dipisahkan oleh lautan. Hal ini menyebabkan banyak perbedaan budaya bahkan bahasa. Bahasa Indonesia dibuat untuk dapat mempersatukan kita. Dengan menggunakan bahasa Indonesia, maka walaupun kita berbeda suku dan bahasa daerah, kita tetap dapat berkomunikasi dengan baik.
bahasa indonesia
Jika dilihat dari uraian di atas, maka alasan mengapa kita harus belajar bahasa Indonesia adalah sangat penting. Tanpa adanya bahasa Indonesia, kita sebagai warga Indonesia yang terdiri dari berbagai macam suku dan budaya kemungkinan akan kesulitan untuk berkomunikasi. Akibatnya persatuan di antara warga Indonesia menjadi kurang erat. Sehingga bangsa Indonesia akan sulit berkembang, ini sangat berbahaya.

Jika kita lihat dari perkembangan zaman, pemuda dan pemudi Indonesia zaman sekarang kurang memperhatikan betapa pentingnya menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Mereka lebih sering menggunakan bahasa gaul, sebagai contoh "gw", "lw","kagak", atau bahkan bahasa alay seperti "gW", "4LaY","b4n9eT". Hal ini menyebabkan mereka terbiasa menggunakan bahasa gaul ini dalam kehidupan sehari-hari dan akibatnya bahasa Indonesia mereka di bawah rata-rata.

Untuk menulis penulisan seperti Tesis, PI (Penulisan Ilmiah), ataupun Skripsi dibutuhkan pengetahuan yang tinggi tentang bahasa Indonesia. Penulisan di jenis tulisan seperti ini harus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Oleh karena itu, bagi para mahasiswa seperti saya, hukumya wajib untuk mempelajari bahasa Indonesia. Walaupun sejak pendidikan di SD, SMP, dan SMA kita sudah pernah belajar bahasa Indonesia, kita harus tetap mempelajarinya sampai sekarang agar kemampuan berbahasa Indonesia kita bisa menjadi lebih baik lagi.

Related Posts:

  • Setia Menemani Pagiku Jika diibaratkan sebuah puzzle … Dia datang menjadi penyempurna dari kepingan puzzle yang hilang itu.. Jika aku diminta berterima kasih atas lukis… Read More
  • Enrekang: Ini Bukan Tantangan Tapi Petualangan Terlalu lama saya mendekam dalam zona nyaman selama ini, setiap hari dimanjakan dengan ruangan yang ber-AC dan fasilitas internet yang sangat memada… Read More
  • Angin Malam yang Dingin Bukan menggigil yang kurasakan malam ini.. Tapi yang ku rasa hanya denyut-denyut kerinduan.. Rindu dengan senyum tulus yang selalu kau hadiahkan … Read More
  • AKU DULU, AKU KINI DAN AKU YANG AKAN DATANG Tak terasa, usiaku lagi bertambah. Meskipun pada hakikatnya berkurang .. Terima kasih yaa Allah atas segala nikmat terindah yang selalu Kau beri..Iz… Read More
  • SARJANA Satu malam satu lembar saja.. Diam dan mulailah menuliskannya.. Bukankah janjimu jadi SARJANA?  Janganlah membuat mereka meneteskan air mata… Read More

1 komentar:

  1. wahh,.. banyak pelajaran yang bisa diambil dari blog ini.. siip :)

    BalasHapus

Followers

Terima Kasih atas kunjungan anda, Jangan lupa Follow, dan komentarnya !!!